Naibaho, Nurhabibah and Rasidi, Rasidi (2019) RANCANG BANGUN KONVERSI GELOMBANG AIR LAUT MENJADI ENERGI LISTRIK DI PANTAI ANYER. Jurnal Ilmiah Elektrokrisna, 7 (3). pp. 86-92. ISSN 2302-4712
13Jurnal Elektro Vol 7 No 2-ISSN 2302-4712, Jun2019-1of2-RANCANG BANGUN.pdf
Download (1MB)
Abstract
Pembangkit listrik tenaga gelombang laut merupakan salah satu solusi dari pemanfaatan energi terbarukan yang memanfaatkan gerakan gelombang air menjadi energi listrik. Tujuan penelitian ini adalah membuat prototipe pembangkit
listrik gelombang laut dengan menggunakan Gear Rel naik turun sebagai penghasil listrik. Pembuatan alat ini dilakukan melalui beberapa tahap yaitu tahap perancangan mekanik, perancangan elektronik, perancangan perangkat lunak serta melalui uji laboratorium yang bertempat di Serang-Banten. Instrumen ini dipasang di bagian belakang bagan apung, piston akan bekerja dengan baik ketika gelombang laut menggerakkan rel gear secara vertical, pergerakan gear ini yang memutarkan propeller motor dc. Berdasarkan uji laboratorium terdapat hubungan positif antara jarak pergerakan gear rel dan frequensi gerak dengan tegangan yang dihasilkan. Uji coba laboratorium pergerakan piston jarak 4 cm menghasilkan tegangan maksimal 2,54 vdc, jarak 8 cm menghasilkan tegangan maksimal 4,13 Vdc, pada jarak 12 cm menghasilkan tegangan maksimal 5,03 Vdc dan pada jarak 16 cm menghasilkan tegangan maksimal 5,49 Vdc
Kata kunci: gelombang laut, pembangkit listrik, motor dc, tegangan maksimal
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering |
Divisions: | Fakultas Teknik > S1 - Teknik Elektro |
Depositing User: | Ir. Nurhabibah Naibaho, MT |
Date Deposited: | 12 Apr 2023 08:13 |
Last Modified: | 12 Apr 2023 08:13 |
URI: | https://repository.unkris.ac.id/id/eprint/1114 |